Ayo Berdonasi untuk Pendidikan

Semua manusia dilahirkan dengan kemampuan untuk mengubah hidup orang lain. Memberi adalah salah satu kemampuan itu. Mari bersama-sama wujudkan mimpi adik-adik di sudut negeri untuk mendapatkan pendidikan yang layak.

KLIK DISINI

Dok. TSK
Penghitungan celengan edisi November hari ini di hadiri oleh 28 orang donatur dengan jumlah celengan yang terkumpul sebesar Rp. 1.007.500
Tak seperti biasanya, kali ini jumlah donatur yang hadir lebih sedikit dibanding edisi-edisi sebelumnya. Hal ini disebabkan karena kondisi cuaca yang tidak bersahabat.
Hujan tiba-tiba mengguyur kota Makassar menjadikan beberapa donatur terpaksa membatalkan untuk hadir.

Penghitungan celengan hari ini merupakan program rutin yang menjadi program andalan Komunitas yang di bingkai dengan nama Tunjuk Satu Koin (TSK).
TSK merupakan program yang di desain untuk mengajak seluruh elemen berbagi untuk meringankan beban pendidikan adik-adik yang kurang beruntung melalui patungan celengan tiap bulan.
Program ini bukan hanya diperuntukkan bagi relawan Komunitas tapi terbuka untuk umum bagi siapa saja yang ingin berbagi rezeki.

Hasil dari celengan yang terkumpul akan disalurkan dalam bentuk perlengkapan pendidikan untuk adik-adik yang kurang beruntung terkhusus buat adik-adik yang ada di tepian negeri.
Merasa terpanggil untuk ikut berbagi ? Yuk....
Gabung bersama kami dalam edisi selanjutnya. Jangan takut, berbagi tidak akan membuatmu MISKIN.

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.